Allianz Life Resmi Luncurkan Asuransi Allianz Critical Plus Dengan Uang Pertanggungan 150%
PT Asuransi Allianz Life Indonesia (Allianz Life) resmi meluncurkan produk asuransi baru, yakni Asuransi Allianz Critical Plus, sebagai solusi asuransi jiwa berjangka yang memberikan perlindungan finansial terhadap risiko penyakit kritis.
Country Manager & Direktur Utama Allianz Life Indonesia, Alexander Grenz, menyatakan bahwa peluncuran produk ini bertujuan membantu keluarga Indonesia mengurangi risiko dampak finansial akibat penyakit kritis.
“Kami memahami bahwa penyakit kritis tidak hanya berdampak pada kesehatan, tetapi juga dapat mengganggu stabilitas finansial keluarga,” kata Alexander dalam peluncuran Asuransi Allianz Critical Plus di Jakarta, Kamis (22/5/2025).
Baca Juga: HSBC dan Allianz Luncurkan Produk Investasi Smartwealth Multi Asset Income Fund
Asuransi Allianz Critical Plus menawarkan berbagai manfaat, termasuk perlindungan hingga 150% uang pertanggungan jika tertanggung didiagnosis penyakit kritis tahap lanjut. Sementara itu, jika tertanggung didiagnosis penyakit kritis tahap awal, produk ini memberikan manfaat sebesar 25% uang pertanggungan.
Selain itu, pemegang polis akan dibebaskan dari kewajiban membayar premi ke depannya. Produk ini juga menyediakan manfaat pengembalian premi pada akhir masa pertanggungan, atau sebesar 150% dari total premi jika tertanggung meninggal dunia.
Baca Juga: Allianz Bayar Klaim Nasabah hingga Rp5 Triliun ke 390 Ribu Nasabah
Chief Product Officer Allianz Life Indonesia, Cheang Khai Au, menjelaskan bahwa produk ini dirancang untuk memberikan perlindungan ekstra bagi generasi muda, khususnya yang telah menyadari pentingnya perlindungan kesehatan sejak dini.
“Dengan manfaat yang mencakup perlindungan penyakit kritis lengkap, sejak tahap awal, meninggal dunia, serta manfaat akhir kontrak dan pengembalian premi jika tertanggung masih hidup hingga akhir masa perlindungan, ini memberikan nilai lebih dan ketenangan bagi keluarga Indonesia,” ujar Cheang.
Sebagai informasi, data klaim Allianz periode 2022–2024 mencatat bahwa 35% klaim penyakit kritis diajukan oleh nasabah berusia di bawah 40 tahun. Sepanjang 2024, Allianz Life telah membayarkan manfaat perlindungan penyakit kritis senilai Rp560 miliar untuk lebih dari 2.800 kasus klaim.
(责任编辑:休闲)
- ·VIDEO: Bagaimana Jika Istri Bekerja Padahal Nafkah Suami Cukup?
- ·Pembangunan Pabrik BYD di Subang Diganggu Ormas, DPR Desak Pembentukan Satgas Antipremanisme!
- ·Prabowo Yakin Masa Depan Indonesia Gemilang: Banyak Kekuatan Ingin Indonesia Terpecah Belah
- ·Kadin Apresiasi Kapolda Banten Terkait Penegakan Hukum Premanisme dalam Dunia Usaha
- ·IHSG Kamis Ditutup Manis Naik 0,34% ke 7.166, COCO, FAST dan FITT Top Gainers
- ·Prabowo Berapi
- ·BPOM Turun Gunung, Selidiki Kasus Keracunan MBG di SPPG Bosowa Bina Insani
- ·Judol Makin Menjamur, Komdigi Ungkap Penyebabnya
- ·AHY Sebut PUIC Jembatan Parlementer Negara Islam Hadirkan Solusi Masalah Global
- ·Ini 5 Waktu Terbaik Minum Air Kelapa, Manfaatnya Jadi Maksimal
- ·Menko AHY Optimis Asia Tenggara Dapat Bangun Masa Depan Berkelanjutan
- ·Rincian Tukin PNS Naik di 3 Kementerian, Besaran Nominal Ditentukan 17 Kelas Jabatan
- ·Jangan Dihindari, 6 Makanan Pahit Ini Bisa Cegah Banyak Penyakit
- ·Catut Nama Restoran Besar, Korban Penipuan Waralaba Tedy Agustiansjah Lapor ke Polres Gianyar Bali
- ·墨尔本大学艺术专业及申请条件介绍
- ·Wamen ESDM Yakini Produksi Perdana Lapangan Migas di Natuna Bisa Perkuat Ketahanan Energi Nasional
- ·5 Teh Terbaik untuk Kesehatan Ginjal, Jadi Alternatif Air Putih
- ·Setelah Bolak
- ·Anies Bersyukur Kasus Covid
- ·Kejari Bandung Periksa Mantan Dirut Bio Farma Honesti Basyir